Mempersiapkan kehamilan untuk pasangan baru menikah 😊

Apa yang ada di benak pasangan baru menikah? Punya momongan tentunya, tapi tidak semua ya pada pasangan tertentu mungkin ada yg menunda dulu dengan alasan tertentu yg mereka miliki . Saya dan pasangan termasuk yg sangat excited ttg having baby after married 😊 bahkan kami sudah memikirkan ini jauh sebelum menikahπŸ˜‚, setelah menikah kami ingin punya bayi secepatnya πŸ˜€ tapi ternyata tidak semudah itu lohπŸ˜„πŸ˜„ . Pada kenyataannya kami harus menunggu beberapa bulan setelah menikah hingga anugerah itu datang . Tentu nya di masa2 menunggu itu banyak hal terjadi dari hal hal lucu sampai hal2 yg horor.. yang paling horor adalah pertanyaan dari saudara atau kerabat2 dekat " udah isi belum? Awal2 menikah pertanyaan ini masih terdengar biasa saja , bulan demi bulan berlalu pertanyaan sejenis itu semakin membuat tidak nyaman πŸ˜‘ belum lagi dengan pertanyaan tambahan "koq belum isi? Koq lama? Jawab dengan sebisanya dengan sdikit senyum terpaksa lama2 melelahkan juga ingin rasanya menjawab dengan sdikit sadisssss "mana aq tau! Emg aq Tuhan yg bisa tau kapan aq hamil 😈 πŸ˜‚πŸ˜‚ . Untung masih banyak stok sabarnya mungkin klo mau pertanyaan2 sejenis yg membuat kita tdk nyaman bisa di kategorikan "perbuatan tdk menyenangkan dan bisa di pidanakan kali ya πŸ˜‚ .. back to topick saya dan suami mulai mempersiapkan kehamilan saya dr awal2 pernikahan mulai dari minum vitamin , menjauhi junkfood, olahraga, banyak2 istirahat . Membeli buku2 ttg kehamilan adalah salah satu yg saya lakukan, di buku yg saya baca banyak di jelaskan ttg sistem reproduksi manusia secara detail salah satu buku yg menurut saya sangat detail ttg kehamilan adalah Buku Cara Cepat Hamil karangan dr.Rosdiana Romli SpOg. Beli bukunya dapat bonus suplemen Afolat dan testpack juga πŸ˜„ bukunya bagus, cara penjelasannya mudah di mengerti . Ternyata tdk semua informasi ttg kehamilan yg saya baca di internet itu benar, di buku ini saya jadi lebih paham karena buku ini ditulis oleh org yg berkompeten di bidangnya lanjut selain buku2 saya juga mengkonsumsi vitamin Folavit yg mengandung asam folat untuk persiapan kehamilan yg penting pada masa2 awal pembentukan janin dimulai dari awal pembentukannya (sel telur).Selain itu kami juga konsultasi ke salah satu Obgyn/ dr. Spesialis kandungan yg di rekomendasikan oleh teman. Dengan mendatangai obygin kami mengikuti serangkain test utk mengetahui tingkat kesehatan kesuburan kami. Dari hasil test nya kami jadi tahu ttg kesehatan kami. Ini yang penting dalam melaksanakan program kehamilan perlu kerja sama antara suami dan istri karena dalam prosesnya banyak serangkaian test yang harus di laksanakan oleh calon ibu dan calon ayah, setelah beberapa test kesehatan di dapat hasil bahwa kami berdua dalam keadaan sehat hanya kurang istirahat dan di beri vitamin untuk membantu daya tahan tubuh dan beberapa vitamin kesuburan. Dokter berpesan banyak berdoa dan jangan stress. Program kehamilan itu biasanya berlangsung 3 bulan bersyukur banget stelah 3 bulan menjalani program kehamilan akhirnya benar2 hamil di bulan ke 4 promil tepatnya sebulan stelah berhenti dari program dokter. Jadi setelah 8 bulan menikah akhirnya hamil di bulan ke 9 happy nya tidak bisa di ungkapkan dengan kata kata πŸ˜ŠπŸ˜‡. Berterimakasih sekali kepada dokter Wardiana yang dengan sabar membantu kita selama promil hingga melahirkan bayi mungil kami . Oiya buat teman2 yang ingin program kehamilan mungkin bisa di coba ke dokter Wardiana beliau buka praktek di apotik Sudirman Agung sebelum Mall Level 21  dan Tugas di RS. Balimed. Semoga membantu, tetap semangat ya teman2 semoga doa2 nya untuk punya momongan cepat di kabulkan. Kuncinya banyak berdoa dan berusaha πŸ˜ŠπŸ˜‡ sisanya harus diikhlaskan percaya bahwa Tuhan akan mengabulkan doa kita di waktu yg tepat πŸ™

Comments

Popular Posts